Jika Anda pengguna Instagram, istilah infused water ini tidak akan asing di telinga. Banyak Instagrammer yang men-share infused water mereka hari ini. Dari penampilannya, infused water ini sangat menggiurkan. Dengan isian berbagai macam buah yang dikreasikan dalam satu botol atau gelas, nampaknya hidup sehat adalah tren yang akan semakin berkembang.
Adalah infused water atau spa water, air putih yang dicampurkan dengan berbagai macam kombinasi buah. Ini bukan es buah seperti yang Anda bayangkan, ini adalah satu minuman menyegarkan yang bisa jadi alternatif pelengkap air putih di hari-hari Anda. Yang unik adalah infused water tidak memiliki resep paten, Anda bisa memasukkan buah apapun kesukaan Anda. Namun, memang ada beberapa resep yang sudah pasti oke untuk dicoba.
Apa sih manfaat Infused water?
Karena mencampurkan air putih dengan buah-buah, ini dipercaya sari-sari dari buah akan keluar dan memberikan efek segar karena infused water harus melalui proses 'pendiaman' selama beberapa jam. Untuk infused water dengan bahan buah lemon bisa berguna untuk detoksifikasi.
Bagaimana cara dasar infused water?
Membuat infused water ini terbilang cukup mudah. Anda cukup memilih buah atau herb yang akan dimix, kemudian memotongnya. Perbandingannya adalah 5 hingga 10 buah untuk 100 ml air. Jika rasa dasar dari buah adalah masam, Anda bisa menambahkan dengan sedikit gula. Gula untuk diet bagus untuk Anda yang sedang diet. Kemudian, setelah semua sudah dimasukkan ke dalam tumblr atau botol, Anda harus menutup wadah tersebut dan memasukkannya ke dalam lemari es selama kurang lebih 2 jam. Yang harus diingat adalah, setelah dipakai, buah sebaiknya langsung dibuang apalagi jika kondisi buah tidak lagi segar.
Buah apa saja yang bisa dipakai?
Banyak jenis buah bisa saja dipakai walaupun tidak semua bisa diracik menjadi infused water. Beberapa jenis buah yang sering dipakai adalah stroberi, kiwi, lemon, jeruk, mangga, nanas, apel dan belimbing. Namun, yang pasti adalah buah yang dipakai untuk infused water bukanlah buah manis melainkan buah dengan kategori acid.
Apakah infused water tahan lama ?
Ini tergantung dengan jenis buah apa yang dipakai. Biasanya, infused water akan dimasukkan ke dalam kulkas selama minimal 5 atau 6 jam dan beberapa buah bisa diisi ulang hingga pemakaian 24 jam. Infused water bisa tahan dari 3 hingga 5 hari dan semua kembali tergantung pada buah yang dipakai.
Beberapa campuran buah akan menghasilkan minuman yang tidak hanya menyegarkan tapi juga sehat. Cara membuatnya mudah, cocok diminum setiap hari untuk mengganti air putih biasa. Berminat untuk mencobanya?
Cara baru orang menikmati air mineral. Kalau air mineral yang biasa kita minum itu fungsinya “hanya” untuk melancarkan sistem pencernaan dan memelihara fungsi ginjal. Maka, si Infused Water ini punya beberapa manfaat tergantung perpaduan buah dan herbs yang dipakai. Infused water juga cocok buat orang yang gak doyan minum air mineral biasa.
Manfaat dari Infused Water, seperti yang saya copas dari tempo.com :
1. Stroberi dan kiwi
Bermanfaat untuk kesehatan kardiovaskular, menguatkan sistem kekebalan, menurunkan gula darah, dan memperlancar pencernaan.
2. Teh hijau + daun mint + jeruk nipis
Bermanfaat untuk pembakaran lemak, pencernaan, meredakan sakit kepala, mengatasi susah buang air besar, dan menjaga kesehatan pernapasan.
3. Timun + jeruk nipis + lemon
Bermanfaat untuk mengatasi kembung, mengontrol nafsu makan, mengatasi dehidrasi, dan menjaga kesehatan pencernaan.
4. Lemon, jeruk nipis
Manfaatnya sebagai sumber vitamin C dan meningkatkan sistem pertahanan tubuh.
Gak semua buah cocok dimasukkan ke dalam air mineral. Menurut Detik Health, ada beberapa buah yang A-Big-No bergabung ke perkumpulan Minuman Infus. Contohnya :
1. Buah yang mengandung banyak air seperti Semangka.
2. Buah yang bertekstur lembek seperti Pepaya, Pisang dan Durian juga tidak cocok lantaran penampilannya yang bakal hilang kece saat menyatu dengan air.
3. Nangka, sah-sah aja bergabung masuk jadi anggota perkumpulan Minuman Infus tapi kandungan alkoholnya tinggi sehingga tidak bagus buat lambung apalagi penderita maag.
4. Si Apel crunchy juga kurang oke dimasukkan ke dalam perkumpulan Minuman Infus. Tau sendiri dong, Apel itu buah yang mudah teroksidasi. Dibelah dikit, warna buahnya langsung berubah apalagi kalo direndam berjam-jam.
Cara buatnya mudah. Siapkan buah-buah yang mau dipakai. Cuci bersih dan potong-potong. Masukkan buah-buahan tsb ke dalam botol atau jar. Diamkan di dalam kulkas minimal 3 jam. Buah-buahan bisa diisi ulang setelah pemakaian 24 jam. Infused Water bisa tahan 3 hingga 5 hari, tergantung buah yang dipakai.
Selamat mencoba !
Pembuatan dan Resep Infused Water untuk Menurunkan Berat Badan
Minuman yang bisa dibuat sendiri di rumah dan bisa bertahan selama beberapa hari ini adalah salah satu minuman sehat yang cocok bagi Anda yang ingin diet atau menurunkan berat badan. Dan bagi Anda yang mungkin menganggap air putih cukup membosankan, infused water inilah alternatif pilihan yang Anda bisa coba. Meminum banyak air adalah salah satu hal yang dianjurkan dalam diet. Berbagai buah-buahan yang cocok untuk “air infus” jenis ini adalah mentimun, berbagai jenis jeruk (jeruk lemon, jeruk nipis dll), apel, stroberi, kiwi, dan mangga.
Untuk mengetahui bagaimana cara pembuatannya, silahkan simak langkah-langkah pembuatannya berikut ini. Hal pertama yang harus Anda siapkan untuk membuat infused water adalah buah, sayuran atau dedaunan yang akan menjadi bahan utamanya. Setelah itu cuci bahan utamanya sampai benar-benar bersih dengan air yang mengalir. Setelah bahan-bahan dicuci bersih, barulah dipotong-potong, jangan terbalik urutannya. Jika Anda menggunakan jenis buah yang ukurannya besar, seperti apel dan mangga, maka buah dapat dipotong kotak-kotak seukuran 1cm*1cm*1cm atau dipotong tipis-tipis melebar. Untuk jenis buah seperti jeruk, sisir tipis-tipis dengan ketebalan 0,7 cm. Sedangkan buah yang ukurannya lebih kecil seperti anggur dan stroberi, potonglah menjadi dua atau tiga bagian sesuai kebutuhan, jangan dibiarkan utuh supaya sari/nutrisinya dapat larut ke air.
Setelah bahan sudah disiapkan, tuangkan 500 ml air matang ke dalam wadah atau toples kecil, kemudian masukkan buah-buahan, sayuran atau herba tadi, lalu tutup wadah atau toplesnya rapat-rapat. Nah, di sini Anda tidak perlu menambahkan gula, sirup, susu, atau sejenisnya. Setelah itu masukkan ke dalam lemari es selama 2 jam untuk menunggu sari-sari bahan yang digunakan larut di airnya. Dan setelah dua jam, infused water yang Anda buat telah siap untuk dinikmati. Jika air dalam “air infus” Anda sudah habis diminum, Anda dapat mengisinya kembali dengan bahan yang sama, tapi jika sudah lewat 8 jam, maka ganti dengan yang baru.
Setelah kita mengetahui langkah-langkah untuk membuat infused water, lalu bagaimana komposisi buah untuk mendapatkan hasil maksimal dalam menurunkan berat badan? Berikut ini beberapa komposisi infused water yang bisa Anda coba.
- Jeruk buah dengan stroberi, tambahkan daun mint supaya rasanya tidak terlalu asam. Jeruk buah bisa diganti dengan jeruk lemon.
- Jeruk keprok, mentimun, dan stroberi. Jika tidak suka yang terlalu asam, jumlah jeruk dan stroberi bisa dikurangi dan mentimun diperbanyak.
- Apel ditambahkan dengan 2 potong kayu manis. Untuk Anda yang tidak suka rasa asam, ini tentunya sangat cocok.
- Mangga dan jahe yang disisir tipis atau dipotong kecil-kecil.
- Mangga dengan 2 potong jeruk nipis dan tambahkan beberapa daun mint.
- Stroberi ditambahkan beberapa irisan buah kiwi dan jeruk lemon. Sedikit asam namun sangat enak dan menyegarkan.
- Mentimun, boleh dalam jumlah banyak, beberapa daun mint, dan irisan jeruk nipis.
- Komposisi atau resep infused water untuk menurunkan berat badan di atas cocok untuk menemani program diet Anda, namun tidak terbatas pada komposisi itu saja, silahkan berkreasi. Campurkan buah-buahan yang Anda sukai untuk mendapatkan rasa yang Anda inginkan. Buah-buahan yang disebutkan diatas adalah jenis yang cocok untuk menurunkan berat badan, namun Anda juga dapat menambahkan jenis buah lainnya, karena buah apapun yang Anda tambahkan (asal bukan jenis seperti pisang atau alpukat) tidak akan merugikan program menurunkan berat badan Anda.
Membuat Infused Water untuk Manfaat yang Lainnya
Selain bisa membantu Anda untuk menurunkan berat badan, ternyata infused water atau air putih yang sudah dicampur dengan berbagai bahan alami ini bisa bermanfaat untuk berbagai macam hal terkait kesehatan tubuh. Seperti yang tadi sudah kami sampaikan di awal artikel, infused water ini bisa bermanfaat untuk detoksifikasi, untuk merelaksasikan tubuh, untuk melancarkan metabolisme tubuh, dan untuk anti penuaan. Berikut cara membuat air infused water untuk menjaga kesehatan Anda.
Detoksifikasi atau menghilangkan racun dalam tubuh
Secara alamiah, racun dalam tubuh berasal dari makanan dan minuman yang kita konsumsi, dalam jumlah yang masih bisa ditoleransi oleh tubuh. Bisa juga berasal dari lingkungan masuk melalui pernafasan atau lainnya. Tubuh kita mampu menetralisir racun-racun ini di organ hati, dengan infused water kita dapat memperlancar detoksifikasi dalam tubuh. Resep yang bisa Anda coba untuk ini adalah jeruk nipis, mentimun, dan tambahkan sediti daun mint. Kemudian bisa juga stroberi, jeruk lemon, dan daun mint.
Relaksasi Tubuh
Manfaat kedua infused water untuk kesehatan tubuh adalah bisa membuat tubuh dan pikiran Anda lebih relaks. Minum air dingin pun terkadang sudah cukup bisa membuat tubuh menjadi sedikit santai dan relaks. Nah, untuk mendapatkan khasiat yang lebih maksimal lagi, Anda bisa membuat infused water dari 1 lembar daun sage yang dicampur dengan buah stroberi dan nanas. Minuman ini sangat cocok untuk dinikmati saat sudah lelah beraktivitas seharian.
Melancarkan Metabolisme Tubuh
Selain resep infused water untuk menurunkan berat badan, ternyata resep infused water ini bisa membantu melancarkan metabolisme tubuh. Untuk membuat infused water ini Anda bisa menggunakan irisan buah jeruk yang dicampur dengan beberapa lembar daun mint. Larutkan bahan tersebut dalam teko yang juga sudah diberikan seduhan teh hijau. Diamkanlah semalaman, dan keesokan harinya silahkan Anda nikmati infused water tersebut untuk bisa melancarkan kinerja metabolisme tubuh dan bisa membantu membakar lemak. Bila perlu konsumsilah setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Anti Penuaan
Bukan saja masker atau kosmetik perawatan wajah saja yang bisa digunakan untuk anti penuaan. Akan tetapi bahan-bahan alami seperti buah blackberry dan biji delima yang kaya akan antioksidan pun bisa membantu Anda melawan penuaan tersebut. Nah, untuk membuat infused water anti penuaan, gunakan 150 gram buah blueberry dan blackberry dalam 2 liter air. Rendam selama beberapa jam, lalu tambahkan es batu dan juga biji delima ke dalam infused water yang Anda buat.
Nah, itu tadi adalah beberapa resep infused water untuk menurunkan berat badan yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Tentunya minuman sehat ini bisa Anda gunakan untuk mengganti minuman-minuman soda atau minuman instan yang kurang sehat. Sekian artikel kali ini, selamat membuat dan selamat merasakan khasiatnya. Sumber